Sejarah Lahirnya Tongsis Alias Tongkat Narsis

blankxtekno.id- Aksesoris satu ini tidak pernah absen pagi para yang suka selfie apa lagi kalau bukan tongsis alias tongkat narsis. Pernah gak kalian berpikir siapa gerangan orang yang menemukan tongsis atau menggunakan tongsis untuk pertama kalianya.

Foto: Maclean's

Wayne Fromm adalah oranng pertama yang menemukan tongsis tersebut. Fromm yang berasal dari Kanada tersebut bahkan sudah mematenkan tongkat narsis tersebut. Berikut Cerita bagaimana wayne bisa menemukan tongkat sakti bagi para yang suka selfie.

Jadi begini cerita dari pria Kanada saat pertama kali menemukan tongsis. Pada tahun 2002, Fromm dngan putrinya sedang berlibur ke Florence di Italia mereka mengalami permasalahan klasik para turis yang ingin mengabadikan foto di tempat tempat yang terkenal. Fromm enggan meminta bantuan ke orang lain.

Ketika mereka kembali ke Toronto, Fromm mulai berpikir keras bagaimana cara membuat tongsis tersebut walau masih belum ada gambaran Fromm tetap berjuang membuatnya karena Fromm memiliki jiwa jiwa inovasi yang membuatnya senang untuk bisa membuat alat tersebut.

Pria yang suka berinovasi ini memiliki keinginan bisa membantu permasalahan turis untuk bisa mengabadikan foto di tempat-tempat menarik tanpa harus meminta bantuan orang lain. Maka tercetuslah ide untuk membuat alat ini.

Tongsis pertama Fromm berasal dari kegiatan mengotak ngatik payungnya yang panjang dan bisa dipasangi kamera, dan jadilah tongsis pertama dari Wayne Fromm ini.

Setelah tongsis tersebut jadi Fromm mendaftarkan hak paten tentang produknya tersebut yang diberi nama Quick Pod pada tahun 2005.

Padahal tahun 2005 Tongsis belum terkenal di kalangan para penyuka selfie entah kenapa mungkin belum adanya YouTube dan Facebook, Twitter belum terkenal pada tahun tersebut. Jadi karya Fromm ini belum banyak terkenal dan bahkan dianggap aneh di dunia fotografi.

Fromm tak menyerah walau produk buatanya di anggap aneh dia berusaha memasarkan produknya tersebut ke international seperti pasar Inggris, jepang, bahkan sampai ke Jerman. Dan proses tidak menghianati hasil akhirnya Quick Pod buatanya bisa membuat pundi pundi uang bagi Fromm walau tidak benar-benar booming.



Jadi begitu cerita bagaimana tongsis bisa terlahir. Sekarang banyak penjual tongsis dimana-mana dari harga 5000 ribuan sampai jutaan dan banyak juga yang sudah menggunakan tongsis dimana-mana walau tanpa meminta ijin ke pemilik hak patennya yaitu Fromm.

Wayne Fromm tidak memasalahkan hal tersebut yang penting Fromm diakui oleh dunia dia adalah bapak dari tongsis karena tanpa dia tongsis tidak akan lahir di dunia ini.


Penulis : Uun Teguh Santoso
(blankxtekno.id)

Komentar