Square Enix dan Marvel bekerjasama Bikin Game Avengers

blankxtekno - Jagat industri game digemparkan oleh pengumuman mengejutkan dari Square Enix dan Marvel. Lewat media sosial Twitter, keduanya mengumumkan bahwa akan melakukan kerjasama dalam menggarap game Avengers.

"Kabar besar: @SquareEnix dan @Marvel mengumumkan kerjasama multi-game yang dimulai dengan proyek The Avengers," kicau akun Twitter @SquareEnix. Senada dengan Square Enix, akun Twitter Marvel juga bercuit pengumuman yang sama.

Masing-masing kicauan Twitter Square Enix dan Marvel dibubuhi dengan hashtag #Reassemble dan sebuah video teaser yang hanya berdurasi singkat. Dalam video terpampang petunjuk yang mengarah pada superhero Marvel, seperti Hulk, Thor, Captain Amerika, dan Iron Man.

"Mereka berkata bahwa masa untuk pahlawan telah usai. Di mana jika kamu berbeda, kamu berbahaya. Tapi aku tahu yang sesungguhnya. Dunia akan selalu membutuhkan pahlawan," ucap narator dalam video.

Tidak dapat dipungkiri jika ini menjadi pengumuman yang mengejutkan. Pasalnya, Square Enix selama ini, seperti kita ketahui, dikenal sebagai publisher dan developer tenar yang menggarap game Final Fantasy dan game JRPG lainnya. Walaupun kita lihat ada game Hitman dan Tomb Raider belakangan ini.

Foto: screenshot YouTube

Untuk proyek penggarapan game The Avengers, Square Enix dan Marvel mengandalkan dua developer Crystal Dynamics (Rise of the Tomb Raider) dan Eidos Montreal (Deus Ex: Mankind Divided) yang muncul di teaser.

Belum ada informasi lebih detail terkait kerjasama menarik ini. Jadi, kita tunggu saja kabar berikutnya.

Keterlibatan Square Enix dalam menggarap game superhero ala Marvel sebenarnya bukan kali pertama. Publisher game berbasis Jepang ini sudah sering membuat action figure Play Arts Kai superhero negara barat yang dimodif ala karakter Final Fantasy.

Komentar