Vivo Ingin Jadi Pionir Smartphone RAM 6 GB

Vivo Ingin Jadi Pionir Smartphone RAM 6 GB
blankxtekno - Dengan semakin umum ponsel dengan RAM 4 GB di pasaran, sejumlah vendor berlomba membuat gebrakan dengan smartphone RAM 6 GB. Vivo adalah salah satunya yang ingin jadi pionir untuk smartphone dengan kapasitas RAM besar. 

XPlay 5, smartphone terbaru Vivo dijadwalkan akan meluncur 1 Maret. Ponsel inilah yang akan mengusung RAM 6 GB. Jika janji ini ditepati, XPlay 5 akan menjadi smartphone pertama di dunia yang memiliki kapasitas RAM sebesar itu. 

Dilansir Times of India, Selasa (23/2/2016), Vivo sebelumnya sudah mengonfirmasi bocoran ini. XPlay kabarnya juga akan dibekali prosesor Snapdragon 820 dan layar melengkung di kedua sisinya, mirip Galaxy Edge milik Samsung. 

Sumber lain melansir, XPlay 5 punya fitur unik lainnya, yakni solar chargingalias isi ulang baterai tenaga surya. Namun fitur ini belum dikonfirmasi oleh Vivo. 

Bocoran lain menyebutkan, XPlay 5 punya layar 6 inch, kamera belakang 16 megapixel, kamera depan 8 megapixel, baterai 4.300 mAh dan menggunakan Android Marshmallow.

Selain Vivo, vendor lain yang disebut-sebut juga akan merilis smartphone dengan RAM 6 GB adalah Xiaomi dan Samsung. Berdasarkan bocoran, Mi5 akan menggunakan RAM 6 GB, sementara Samsung baru-baru ini mengumumkan akan segera memproduksi secara massal perangkat dengan RAM 6 GB. 

Komentar